Cara Menambah Tinggi Badan Secara Alami

Cara Menambah Tinggi Badan Secara Alami - Tidak bisa dipungkiri bahwa mempunyai tinggi badan yang semampai memang menjadi dambaan setiap orang. Tinggi badan memang dipengaruhi oleh faktor genetik. Namun, sayangnya tidak semua orang mempunyai badan yang tinggi dan tidak semua orang lahir dari keluarga yang memiliki badan yang tinggi. Untuk itu artikel ini akan membahas mengenai cara menambah tinggi badan.
Cara menambah tinggi badan secara alami
Cara menambah tinggi badan secara alami dapat dilakukan dengan dua cara yaitu melalui makanan yang dikonsumsi sehari-hari dan juga aktivitas pendukung lainnya. Berikut ini merupakan beberapa uraian singkat mengenai makanan dan aktivitas yang dapat mengoptimalkan proses pertumbuhan tinggi badan anda.
1. Melalui Makanan
Cara menambah tinggi badan secara alami dapat dilakukan melalui konsumsi makanan. Menambah tinggi badan melalui makanan ini memang sangat praktis dan aman. Namun, memang pengaruhnya tidak bisa dilihat secara instan. Beberapa kandungan makanan berikut dapat membantu anda menambah tinggi badan:
a. Susu
Susu merupakan produk yang paling dipercayai oleh masyarakat untuk membantu menambah tinggi badan. Hal ini tidaklah salah, karena susu mengandung kalsium, vitamin D, protein dan berbagai mineral yang dapat membantu pertumbuhan tulang anda. Orang tua biasa membiasakan anak untuk minum susu sejak masih kecil.
Membiasakan minum susu sejak kecil ini sangat tepat dilakukan mengingat pertumbuhan dan perkembangan paling optimal adalah saat usia anak-anak. Sedangkan ketika sudah dewasa, kandungan dari susu dapat mencegah terjadinya osteoporosis. Susu direkomendasikan untuk dikonsumsi 2 kali tiap hari.
b. Kedelai
Kedelai merupakan makanan yang sangat mudah ditemukan di Indonesia. Hampir semua bahan makanan di Indonesia berasal dari kedelai contohnya saja tempe dan tahu. Kedelai mengandung protein, asam folat, vitamin, dan serat yang cukup tinggi.
Kandungan protein tersebut memiliki fungsi untuk membantu meningkatkan pertumbuhan tulang dan membantu massa otot tubuh. Anda direkomendasikan untuk mengkonsumsi kedelai sebanyak 50 gram per harinya.
c. Daging Ayam
Daging ayam merupakan daging yang sering dikonsumsi oleh masyarakat. Daging ayam sangat terjangkau dan memiliki manfaat yang sangat baik untuk pertumbuhan anda. Kandungan protein yang cukup tinggi pada daging ayam akan membantu meningkatkan tinggi badan anda. Sama seperti kedelai, para ahli berpendapat bahwa agar dapat meningkatkan tinggi badan anda, anda perlu mengkonsumsi daging ayam sebanyak 50 gram per harinya.
Namun, lebih direkomendasikan untuk mengolah daging ayam dengan cara direbus atau dipanggang. Sebaiknya konsumsi daging ayam jangan digoreng karena kandungan minyak jahat justru dapat mengurangi manfaat asli dari daging ayam itu sendiri. Jika dikonsumsi terus menerus hal ini dapat menimbulkan kerugian yaitu obesitas.
d. Oatmeal
Mungkin anda mengenal oatmeal sebagai makanan pengganti nasi karena mengandung karbohidrat yang tinggi. Tetapi tahukan anda bahwa oatmeal juga mengandung protein yang cukup tinggi? Ya, oatmeal memang mengandung protein tinggi yang dapat membantu meningkatkan kekuatan otot dan menambah tinggi badan anda.
Selain protein, oatmeal juga mengandung asam amino yang dapat memaksimalkan pertumbuhan anda. Konsumsi oatmeal direkomendasikan secara rutin sebanyak 50 gram per harinya.
e. Sayuran Hijau
Sayuran hijau seperti bayam, kangkung, dan brokoli memang memiliki segudang manfaat untuk tubuh. Sayuran hijau banyak mengandung zat-zat yang dibutuhkan oleh tubuh untuk meninggikan badan. Kandungan kalsium pada sayuran hijau dapat membantu pertumbuhan tulang. Vitamin C dan dan zat besi dapat membantu penyerapan kalsium ke dalam tubuh.
Protein, karbohidrat dan serat dapat membantu untuk memaksimalkan pertumbuhan tulang. Nutrisi dan mineral pada sayuran hijau dapat membantu meningkatkan produksi hormon pertumbuhan yang sangat berpengaruh dalam proses peninggian badan. Sayuran direkomendasikan untuk dikonsumsi tiap hari secara rutin.
f. Yogurt
Yogurt merupakan produk olahan yang mengandung banyak sekali kalsium dan vitamin. Kalsium pada yogurt dapat menyokong pertumbuhan tulang. Sedangkan vitamin A, D, B, dan E pada yogurt dapat membantu penyerapan kalsium dan nutrisi yang diperlukan oleh tulang.
Saat ini berbagai produk yogurt sudah terjual bebas di pasaran. Selain itu, yogurt juga merupakan makanan yang digemari oleh masyarakat karena rasanya yang lezat. Anda dapat mengkonsumsi yogurt secara rutin untuk mendapatkan hasil yang maksimal.
2. Melalui Aktivitas
Aktivitas sehari-hari juga dapat mempengaruhi proses pertumbuhan tubuh. Beberapa aktivitas yang dapat membantu menambah tinggi badan adalah:
a. Istirahat yang Cukup
Kebutuhan istirahat dapat membantu meningkatkan tinggi badan dengan produksi hormon pertumbuhan yang dibutuhkan oleh tubuh. Hormon pertumbuhan atau growth hormone akan diproduksi secara optimal pada saat tubuh sedah beristirahat yaitu pada saat tidur. Istirahat sangat diperlukan oleh tubuh setidaknya selama 8 jam per hari.
Baca Juga : Cara Menghilangkan Kutu Rambut Secara Alami
Diharapkan pada saat tidur anda juga memperhatikan posisi tubuh anda. Sebaiknya tidurlah dengan posisi berbaring lurus agar tulang belakang anda dalam posisi yang tegak.
b. Duduk dan Berdiri dengan Posisi yang Tegak
Kebiasaan duduk maupun berdiri yang bungkuk dapat mempengaruhi kondisi tulang di kemudian hari. Selain itu, posisi bungkuk juga akan mengurangi estetika tubuh anda. Duduk dan berdiri dengan posisi yang tegak bermanfaat untuk menjaga kesehatan dan memicu pertumbuhan tulang belakang yang tentu saja akan meningkatkan tinggi badan anda.
Jika anda mempunyai kebiasaan duduk dan berdiri dalam posisi bungkuk, maka segeralah untuk mengubah kebiasaan buruk anda sekarang juga.
c. Memanfaatkan Sinar Matahari
Sinar matahari merupakan energi yang sangat besar dan sangat murah. Anda tidak perlu mengeluarkan biaya sepersen pun untuk mendapatkan manfaatnya. Sinar matahari yang paling baik adalah pada pagi hari sebelum jam 9 pagi. Sinar matahari tersebut mengandung banyak vitamin D yang berfungsi untuk membantu penyerapan kalsium dalam tubuh.
Untuk mendapatkan manfaat dari sinar matahari, anda dapat membiasakan diri untuk beraktivitas di luar ruangan seperti jogging atau sekedar berjalan santai.
d. Tertawa
Apakah anda tahu bahwa tertawa dapat membantu meningkatkan tinggi badan anda? Ya hal ini terlihat tidak ada hubungannya antara tertawa dan peningkatan tinggi badan. Tetapi penelitian menyebutkan bahwa tertawa dapat membantu peningkatan produksi hormon pertumbuhan sebanyak 87 %. Untuk itu, biasakanlah anda untuk tertawa karena tertawa dapat membantu anda mengurangi stres sekaligus meningkatkan tinggi badan anda.
e. Lakukan Puasa Secara Rutin
Puasa memang dapat memberikan banyak sekali manfaat untuk kesehatan tubuh. Lalu bagaimana puasa dapat membantu meningkatkan tinggi badan anda? Ketika anda berpuasa maka produksi hormon insulin akan berkurang sehingga produksi hormon pertumbuhan akan meningkat. Berpuasa secara rutin dapat memberikan efek jangka panjang untuk meningkatkan tinggi badan anda.
f. Penuhi Kebutuhan Air Putih Anda
Air putih dapat membantu untuk melancarkan metabolisme tubuh anda. Ketika anda memenuhi kebutuhan air putih secara rutin, maka penyerapan nutrisi akan berlangsung optimal hingga ke tulang. Hal ini tentu saja dapat membantu meningkatkan pertumbuhan tulang anda sehingga tinggi badan anda akan bertambah.
g. Berenang
Berenang merupakan salah satu cabang olahraga yang sangat berpengaruh besar untuk pertumbuhan tulang anda. Saat berenang tubuh dan otot-otot akan meregang sehingga tentu saja hal ini dapat membantu menambah tinggi badan anda. Jika anda melakukan olahraga ini secara rutin setidaknya 2 kali dalam seminggu, anda dapat merasakan manfaat yang optimal.
Cara Menambah Tinggi Badan Dengan Menggunakan Produk
Cara menambah tinggi badan juga dapat anda upayakan dengan menggunakan produk. Produk-produk di bawah ini aman untuk digunakan dan kami rekomendasikan untuk anda yang ingin menambah tinggi badan.
1. Zevit Grow
Zevit grow diformulasikan bagi anda untuk membantu meningkatkan tinggi badan. Zevit grow mengandung vitamin dan mineral yang dibutuhkan untuk pertumbuhan tulang. Tiap kaplet dari produk ini mengandung vitamin B kompleks, C, D dan mineral. Selain itu, produk ini juga dapat membantu meningkatkan daya tahan tubuh anda agar tidak mudah terserang penyakit. Produk ini dapat anda dapatkan dengan mudah di toko atau apotek terdekat.
2. Curcuma Plus Grow
Curcuma plus grow menyediakan berbagai varian rasa sehingga sangat cocok diberikan untuk si kecil. Produk ini merupakan multivitamin yang dilengkapi oleh minyak hati ikan cod, curcuma dan kalsium yang dipercaya mampu membantu pertumbuhan tubuh terutama pada masa anak-anak.
Curcuma plus grow juga dapat meningkatkan nafsu makan anak. Tidak hanya untuk anak, orang dewasa juga dapat mengkonsumsi curcuma plus grow untuk membantu pertumbuhan tulang mereka. Anda dapat dengan mudah mendapatkan produk ini di toko atau apotek terdekat.
3. Scotts Emulsion
Hampir serupa dengan curcuma plus grow, scotts emulsion juga merupakan produk multivitamin yang dilengkapi oleh minyak hati ikan cod, vitamin, dan kalsium yang sangat baik untuk merangsang pertumbuhan tulang pada tubuh. Scotts emulsion juga tersedia dalam bentuk sirup dengan varian rasa buah-buahan. Scotts emulsion dapat anda dapatkan di toko maupun apotek. Produk ini cocok diberikan untuk membantu pertumbuhan buah hati anda.
4. Suplemen HGH
Suplemen HGH adalah suatu suplemen yang dapat membantu meningkatkan produksi hormon pertumbuhan. Suplemen ini sangat cocok dikonsumsi bagi anda yang ingin meningkatkan tinggi badan secara cepat. Suplemen ini dapat anda dapatkan secara bebas di apotek dengan maupun tanpa resep dokter. Anda harus memperhatikan dosis dari suplemen ini karena jika terjadi overdosis justru akan membahayakan tubuh anda.
5. Sea Quill Call Mag Zinc with Vit D
Dari namanya saja tentu anda sudah mengetahui kandungan yang terdapat dalam produk ini. Ya, produk ini mengandung kalisum, magnesium, zat besi dan vitamin D. Zat-zat tersebut memang sangat berperan penting dalam memberikan nutrisi dan melancarkan metabolisme yang dapat membantu meningkatkan pertumbuhan tulang.
Tidak hanya tulang, produk ini juga bermanfaat untuk menjaga kesehatan gigi dan gusi. Sea quill call mag zinc with vit D ini juga aman dikonsumsi bagi anak-anak, orang dewasa, hingga ibu hamil dan menyusui.
Cara menambah tinggi badan dengan menggunakan alat
Berbagai macam alat yang dapat digunakan untuk menambah tinggi badan anda yaitu:
1. Horizontal Bar
Pernahkan anda jalan-jalan atau mengajak buah hati anda berjalan di taman? Dan pernahkan anda melihat objek permainan berbentuk tiang yang digunakan untuk bergelantungan? Tahukah anda manfaat dari objek tersebut? Ya, objek permainan tersebut disebut horizontal bar. Alat ini tidak hanya digunakan sebagai objek permainan, tetapi bisa sekaligus digunakan sebagai alat untuk membantu meningkatkan tinggi badan anda.
Alat ini terbuat dari besi yang sebenarnya hanya merupakan pegangan tangan untuk mengayunkan badan. Untuk menggunakan alat ini anda membutuhkan tangan yang kuat untuk menjadi tumpuan berat badan anda.
2. Invertion Table
Invertion table merupakan alat yang cukup canggih dan memberikan pengaruh yang cukup cepat untuk membantuk meningkatkan tinggi badan. Dengan menggunakan alat ini, anda perlu meletakkan kaki anda lebih tinggi dari kepala dan biarkan tubuh anda berada di bawah. Dengan demikian tubuh anda dengan mudah mengikuti gravitasi.
Jika anda belum pernah menggunakan invertion table sendiri maka sebaiknya mintalah bantuan orang lain untuk melakukannya karena jika terjadi kesalahan justru anda dapat mengalami cedera.
3. Jaco Therapy Bed
Jaco therapy bed adalah suatu alat orthopedi yang dapat merangsang pertumbuhan sehingga tinggi badan anda dapat bertambah dengan cepat. Alat terapi ini cocok bagi anda yang memiliki postur tubuh bungkuk karena dapat meluruskan tulang punggung anda. Selain itu, alat ini juga dapat merelaksasikan otot-otot pada tubuh anda sehingga anda dapat merasakan lebih rileks.
Dengan alat ini, anda dapat meregangkan leher, pinggang dan punggung yang lelah ataupun sakit. Jaco therapy bed juga dapat mencegah terjadinya osteoporosis.
4. Trampolin
Trampolin merupakan salah satu wahana permainan yang digemari oleh anak-anak. Jika anak anda lebih memilih untuk bermain trampolin di area bermain anda harus mendukungnya karena trampolin dapat memberikan manfaat untuk kesehatan anak anda. Trampolin sangat baik untuk membantu meningkatkan tinggi badan. Dengan trampolin, anda dapat melompat setinggi mungkin dan tubuh anda akan tertarik oleh gravitasi bumi.
Bila anda melompat berulang kali, maka tulang anda dapat memanjang dan tubuh anda dapat bertambah tinggi. Sebenarnya trampolin tidak hanya dapat digunakan oleh anak-anak. Trampolin juga dapat digunakan oleh orang dewasa.
5. Skipping/ Lompat Tali
Lompat tali/ skipping merupakan suatu alat yang sangat murah yang dapat membantu meningkatkan tinggi badan anda. Permainan yang sudah diperkenalkan sejak zaman dahulu ini memang sangat efektif untuk membantu pertumbuhan. Anda dapat melakukannya di manapun dan kapanpun. Selain itu, anda dapat membuat alat ini sendiri dengan menggunakan karet gelang yang disambung menjadi tali yang panjang.
Tips Cara Menambah Tinggi Badan
Berikut kami berikan tips menambah tinggi badan agar anda mendapatkan hasil yang optimal:
1. Makanlah makanan yang bergizi dengan memperhatikan kadar protein, vitamin, kalsium, zat besi, vitamin D, dan beberapa mineral yang dibutuhkan oleh pertumbuhan tulang.
2. Jaga berat badan anda tetap ideal untuk menurunkan kadar insulin dan meningkatkan hormon pertumbuhan.
3. Olahraga secara teratur untuk menjaga kesehatan dan meningkatkan produksi hormon pertumbuhan.
4. Istirahatlah secara cukup dan dapatkan tidur yang berkualitas.
5. Jika ingin menggunakan produk dengan bahan kimiawi, periksalah kandungan di dalamnya dan perhatikan pula dosis penggunaannya. Jika perlu konsultasikanlah pada dokter.
6. Anda dapat menggunakan alat yang dirancang khusus untuk membantu meningkatkan tinggi badan anda.
7. Biasakanlah untuk melakukan aktivitas di luar ruangan pada pagi hari untuk mendapatkan vitamin D yang optimal dari sinar matahari.
8. Anda harus ingat bahwa untuk meningkatkan tinggi badan diperlukan waktu yang tidak singkat, untuk itu jangan bosan mengkonsumsi makanan bergizi dan multivitamin yang dapat membantu pertumbuhan.