Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

14 Cara melakukan hard reset Iphone Dengan Benar

14 Cara melakukan hard reset pada Iphone


Bagi anda pengguna Iphone pasti pernah mengalami masalah dengan Iphone yang tiba-tiba lagging atau hang. Namun, anda masih bisa mengatasinya dengan cara melakukan hard reset pada Iphone tersebut.


14 Cara melakukan hard reset Iphone Dengan Benar



Hard reset merupakan salah satu cara me-reset Iphone secara keseluruhan atau mengembalikan Iphone dalam pengaturan pabrik. Tentunya dengan melakukan opsi ini, seluruh data yang tersimpan dalam Iphone anda akan terhapus secara keseluruhan.

Cara melakukan hard reset pada Iphone dengan force restart

Bila Iphone anda terus saja mengalami masalah lagging atau hang, maka cobalah opsi pertama ini yaitu dengan cara melakukan hard reset pada Iphone secara paksa.


1. Kenali jenis Iphone anda

Hal pertama kali yang perlu anda lakukan adalah kenali jenis Iphone anda apakah bisa dimatikan secara normal atau tidak. Bila Iphone anda tetap tidak menunjukan respons sama sekali maka anda jalankan saja force restart.

Caranya dengan menekan dan menahan tombol daya hingga muncul pesan “slide to power off” yang ditampilkan pada layar. Setelah itu seret slider pada arah kanan.


2. Menekan dan menahan tombol

Selanjutnya adalah menekan dan menahan kombinasi pada tombol untuk menjalankan ulang perangkat. Bila Iphone anda tetap saja tidak bisa dimatikan dalam posisi normal, dengan bersama-sama tekan dan tahan kombinasi pada tombol Iphone yang tepat untuk menjalankan perangkat anda secara ulang.

Untuk Iphone versi 6S dan versi yang lebih awal lainnya dengan cara menekan : tombol daya + tombol Home

Untuk Iphone versi 7 dan 7 Plus dengan cara menekan : tombol daya + tombol volume bawah


3. Tahan tombol

Kemudian tetap tahanlah kombinasi kedua tombol tersebut. Tahanlah kedua tombol dalam waktu kurang lebihnya 10 detik sampai dengan anda melihat logo pembuka Apple pada layar Iphone anda. Setelah itu dilanjutkan dengan melepaskan kedua tombol.

Cara melakukan hard reset pada Iphone dengan factory reset

Untuk cara melakukan hard reset pada Iphone dengan opsi ini berarti Iphone anda akan kembali pada pengaturan bawaan atau biasa disebut pengaturan pabrik. Sebelum melakukan opsi ini sebaiknya data-data yang tersimpan dalam Iphone anda dicadangkan terlebih dahulu atau bisa juga dengan memindahkannya pada memory card dan mencopotnya.

1. Settings

Hal yana pertama kali anda lakukan adalah dengan membuka menu pada pengaturan perangkat atau settings. Salah satu menu pada Iphone ini memiliki symbol seperti ikon roda dengan gigi berwarna grey yang biasanya muncul di tampilan home screen.


Baca Juga : 12 Cara melakukan gerakan aerial


2. ID Apple

Kemudian dilanjutkan dengan menyentuh ID Apple anda. ID Apple merupakan salah satu bagian di atas menu yang terdapat nama dan foto anda. Hal ini berlaku bila sudah ditambahkan oleh anda.

Bila anda belum terdaftar dalam salah satu pengguna ID Apple, maka anda perlu mendaftarnya terlebih dahulu dengan menyentuh pilihan “sign in to Your Device). Kemudian, masukkan ID Apple dan diikuti kata sandi. Setelah itu, plihlah “Sign In”.

Bila perangkat anda menjalankan iOS dengan versi yang keluaran lama, maka anda perlu mengesampingkan cara tersebut.

3. iCloud

Pilihlah menu iCloud yang terdapat pada tampilan bagian kedua menu Iphone anda.

4. iCloud Backup

Langkah selanjutnya adalah dengan menggeser layar dan sentuhlah pada pilihan iCloud Backup. Anda bisa menemukan pilihan itu pada bagian bawah “APPS USING ICLOUD”

Geserlah slider pada “iCloud Backup” ke dalam posisi On yang ditandai dengan warna hijau bila piliihan tersebut belum diaktifkan.

5. Back up Now

Selanjutnya pilihlah menu Back up now yang berada pada bagian bawah layar. Setelah itu, akan ada proses pembuatan berkas cadangan dan tunggulah sampai proses itu selesai.

Hal yang perlu diperhatikan ketika membuat berkas cadangan perangkat, maka Iphone anda harus terhubung dengan WiFi connection.

6. ICloud

Pilihlah menu iCloud yang berada di bagian pojok kir atas layar. Dan sekarang akan dikembalikan pada posisi halaman pengaturan pada iCloud.

7. Apple ID

Pilihlah menu Apple ID yang berada pada tampilan di sisi pojok kiri bagian atas layar. Dan sekarang akan kembali pada halaman di ID Apple anda.

Hal yang perlu diperhatikan bila perangkat anda menjalankan iOS dengan versi Iphone yang lebih lama, maka anda lewati saja langkah satu ini.

8. Settings

Pilihlah menu settings yang berada pada bagian pojok kiri atas layar.

9. Pilih General

Kemudian dilanjutkan dengan menggeser layar Iphone anda dan pilih menu General. Pilihan menu itu berada pada bagian atas menu tepatnya di samping ikon roda bergigi.


10. Pilih reset

Geserlah kembali pada layar anda dan dilanjutkan dengan memilih menu reset. Dimana pilihan itu berada pada bagian bawah menu.

11. Menu settings

Selanjutnya pilihlah menu Erase all content dengan settings. Dimana pilihan itu berada pada bagian atas menu.

12. Kode sandi

Akan muncul tampilan yang mengharuskan anda memasukkan kode sandi yang digunakan untuk membuka kunci perangkat.

Siapkan saja kode sandi “Restrictions” bila pihak Iphone meminta.

13. Erase Iphone

Pilihlah menu Erase Iphone. Kemudian, seluruh pengaturan akan diatur secara ulang dan perangkat dalam Iphone seperti data-data anda akan dihapus secara permanen.

14. Ikutilah petunjuk pada layar

Kemudian layar akan menampilkan sebuah petunjuk untuk mengatur ulang perangkat Iphone anda. Maka, anda perlu ikutilah langkah tersebut. Setelahnya, anda akan mempunyai pengaturan Iphone yang sama dengan pengaturan bawaannya. Dimana anda perlu mengatur ulang perangkat itu, seperti perangkat Iphone yang baru.

Pada proses ini, anda akan diminta mengembalikan settings berkas cadangan pada iCloud. Bila anda ingin menambahkannya kembali semua baik pada media, aplikasi dan data-data seperti foto ke dalam ponsel anda, maka anda perlu untuk melakukan pengembalian data yang didapat dari berkas cadangan.